Peluncuran Perkuliahan Kampus Jepara

Peluncuran Perkuliahan Kampus Jepara

FH UNDIP-Program Studi S1 Hukum  kampus Jepara merupakan  kelas pararel S1 Ilmu Hukum  kampus Tembalang. Prodi ini bertempat di Gedung MSTP Kampus UNDIP Teluk Awur Jepara. Prodi ini dibuka pada tahun akademik 2021/2022. Angkatan 2021 sebanyak 37 mahasiswa dan angkatan 2022 sebanyak 48 mahasiswa. Selama itu perkuliahan kelas Jepara dilakukan secara daring karena pandemi. Sesuai Surat Edaran Rektor UNDIP No 5 Tahun 2023 tentang Metode Perkuliahan dan Kegiatan Kemahasiswaan UNDIP Semester Genap TA 2022/2023 bahwa perkuliahan dilakukan secara luring bagi semua mahasiswa dan strata pendidikan.  Maka dari itu pada hari kamis tanggal 17 Maret 2023 ,Prof. Dr. Yos Johan Utama ,S.H.,M.Hum selaku Rektor Universitas Diponegoro memberi sambutan pada peluncuran perkuliahan di kampus Universitas Diponegoro Teluk Awur Jepara. Peluncuran ini ditandai dengan pemukulan gong oleh Rektor UNDIP.

Peluncuran perkuliahan jepara

Peluncuran perkuliahan jepara

Peluncuran perkuliahan jepara

 

Turut hadir dalam peluncuran ini Dekan FH Undip Prof. Dr. Retno Saraswati, S.H., M.Hum., Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan FH Undip Dr. Tri Laksmi Indreswari, S.H, M.H. , Wakil Dekan Bidang Sumberdaya FH Undip Solechan, S.H, M.H, Ketua Program Studi S1 FH Undip Dr. Aditya Y. Sulistyawan, S.H., M.H., Sekretaris Program Studi S1 Hukum Kadek Cahya Susila Wibawa, S.H., M.H., Manajer Bagian Tata Usaha Darwanto, S.H. , Supervisor Subbagian Sumberdaya FH Andhi Susetyo, S.T. , Supervisor Subbagian Akademik dan Kemahasiswaan FH Hendra Gunawan, S.T. dan beberapa tenaga kependidikan FH Undip.

Pelatihan Praktek Peradilan Tahun 2023

Pelatihan Praktek Peradilan Tahun 2023

Fakultas Hukum UNDIP- Fakultas Hukum Undip bekerja sama dengan  Dewan Pimpinan Cabang Perhimpunan Advokat Indonesia (DPC PERADI) Semarang mengadakan Pelatihan Praktik Peradilan Tahun 2023. Pelatihan ini dilaksanakan selama 3 hari , tanggal 15 ,16 dan 17 Maret 2023 bertempat di Lantai  3 Gedung Prof. Dr. Satjipto Rahardjo, S.H. Kegiatan ini disambut oleh Dekan Fakultas Hukum Prof. Dr. Retno Saraswati, S.H., M.Hum. didampingi Wakil Dekan Bidang Sumberdaya Solechan, S.H, M.H.
“Lulusan FH sangat dibutuhkan di berbagai bidang saat ini , Di perusahaan maupun di pemerintahan sebagai pembuat peraturan lnstasi maupun lembaga. Banyak hal yang bisa digapai lulusan hukum seperti mediator, kurator ,lawyer dll  . Diharapkan dalam pelatihan ini mahasiswa dapat mendapatkan ilmu yang komplit. Secara akademisi dapat dari kampus dan diharapkan juga mendapatkan ilmu praktek secara langsung dari praktisi yang mengajar di pelatihan ini. Sehingga bisa menggabungkan keduanya untuk menjadi lulusan hukum yang baik”, ujar Prof. Dr. Retno Saraswati, S.H., M.Hum. dalam sambutannya.Turut hadir pula dalam acara Pembukaan ini Ketua Program Studi S1 FH Undip Dr. Aditya Y. Sulistyawan, S.H., M.H., Sekretaris Program Studi S1 Hukum Kadek Cahya Susila Wibawa, S.H., M.H. Ketua DPC PERADI Rumah Bersama Advokat Semarang Broto Hastono, S.H., M.H , Sekretaris DPC PERADI Rumah Bersama Advokat Semarang Shindu Arief, S.H., M.H.
Pelatihan ini dibuka oleh Ketua DPC PERADI Rumah Bersama Advokat Semarang Broto Hastono, S.H., M.H.

Berikut materi – materi yang disampaikan dalam pelatihan ini:
Hukum Acara Pidana disampaikan oleh Dr. Margono, S.H.,M.H.
Hukum Acara Agama disampaikan oleh Drs.Wachid Yunarto, SH
Hukum Acara Mahkamah Konstitusi disampaikan oleh Dr.Fifiana Wisnaeni., S.H., M.Hum
Hukum Acara Tata Usaha Negara disampaikan oleh
Hukum Acara Perdata disampaikan oleh Broto Hastono., S.H., M.H
Hukum Acara Kepailitan dan PKPU Perdata oleh Shindu Arief S., S.H., M.H

Pagelaran Wayang Kulit Rangkaian Dies Natalis FH ke 66

Pagelaran Wayang Kulit Rangkaian Dies Natalis FH ke 66

Fakultas Hukum- Dalam rangka membudayakann Nilai-Nilai Pancasila dan memperingati Dies Natalis ke-66, Fakultas Hukum Undip menyelenggarakan Pagelaran Wayang Kulit pada :

Hari, Tanggal        : Jum’at 17 Maret 2023
Waktu                   : 19.30 WIB – Selesai
Lokasi                  : Halaman Depan Gedung Satjipto Rahardjo, Fakultas Hukum Universitas Diponegoro

*) Free & dibuka untuk umum
Live streaming

  • Official Fakultas Hukum  Universitas Diponegoro
Penyerahan Hadiah Kepada Pemenang Lomba Video Kreasi

Penyerahan Hadiah Kepada Pemenang Lomba Video Kreasi

Fakultas Hukum UNDIP- Fakultas Hukum Undip melaksanakan penyerahan hadiah berupa uang tunai kepada pemenang lomba video kreasi di ruang sidang Gedung Prof. Dr. Satjipto Rahardjo, S.H. pada hari kamis, 9 Maret 2023 Pukul 12.00 WIB. Hadiah diserahkan langsung oleh Dekan Fakultas Hukum Prof. Dr. Retno Saraswati, S.H., M.Hum. didampingi Wakil Dekan Bidang Sumberdaya Solechan, S.H, M.H.

Berikut nama-nama pemenang lomba :

Kategori Lomba Tiktok

  • Juara 1 : Resti Jihan Vernanda ( Mahasiswa FH UNDIP )
  • Juara 2 : Putra Jiddan Nafis ( Mahasiswa FH UNDIP)

Kategori Lomba Instagram

  • Juara 1 : Yuliya Firdausil Hawa ( Mahasiswa FH UNDIP)
  • Juara 2 : Muhammad Rizky Inzaghi ( Mahasiswa FIB UNDIP)

Kategori Lomba Youtube

  • Juara 1 : Dian Erlita Febrina ( Mahasiswa FH UNDIP)
  • Juara 2 : Raditya Fadhillah Akbar ( Mahasiswa FH UNDIP)
  • Juara 3 : Muhammad Fairuz Khansa Fawwaz ( Mahasiswa FH UNDIP)

Sedikit sambutan dari Dekan dan Wakil Dekan Bidang Sumberdaya dalam acara ini.  “Ucapan selamat dan sukses kepada para pemenang , walaupun tanpa dipromosikan FH UNDIP sudah dikenal banyak orang  tapi diadakan lomba ini supaya mahasiswa, tendik dan dosen bisa mengasah kreatifitas”, ungkap Prof. Dr. Retno Saraswati, S.H., M.Hum.

Selamat dan sukses untuk para pemenang.

KUNJUNGAN FH UNIVERSITAS PANCASILA DALAM RANGKA UJI TIRU AKREDITASI INTERNASIONAL

KUNJUNGAN FH UNIVERSITAS PANCASILA DALAM RANGKA UJI TIRU AKREDITASI INTERNASIONAL

Semarang FH UNDIP- Fakultas Hukum Undip mendapat kunjungan dari Fakultas Hukum Universitas Pancasila Jakarta pada tanggal 8 Maret 2023. Agenda dalam rangka Uji Tiru Akreditasi Internasional ini dilaksanakan di Ruang Sidang Gedung Prof. Dr. Satjipto Rahardjo. Turut hadir dalam acara ini Dekan FH Undip Prof.Dr.Retno Saraswati,SH.M.Hum, Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan FH Undip Dr. Tri Laksmi Indreswari, S.H, M.H. , Wakil Dekan Bidang Sumberdaya FH Undip Solechan, S.H, M.H, Ketua Program Studi S1 FH Undip Dr. Aditya Y. Sulistyawan, S.H., M.H., Sekretaris Program Studi S1 Hukum Kadek Cahya Susila Wibawa, S.H., M.H. dan Tim Akreditasi Internasional FH Undip ( Dr.Adya Paramita Prabandari,SH.MLI dan Pulung Widhi Hari Hananto,S.H., M.H. LLM ).

Acara yang pertama sambutan dari Dekan FH Undip dilanjutkan Sambutan Dekan FH Universitas Pancasila Prof. Eddy Pratomo, S.H.,M.A dan sambutan Rektor Universitas Pancasila  Prof. Dr.Edie Toet Hendratno, SH.,M.Si., FCBArb. Inti acara kunjungan ini  yaitu sharing session mengenai Proses Akreditasi Internasional FIBAA yang disampaikan Dr.Aditya Yuli Sulistyawan , SH.MH. dan Tim Akreditasi FH Undip. Kegiatan diakhiri dengan foto bersama kedua pihak dan pemberian kenang-kenangan dari FH Undip oleh Prof.Dr.Retno Saraswati,SH.M.Hum.

YouTube
Instagram
Tiktok